
Berdasarkan data yang dihimpun oleh UNESCO pada tahun 2017, Belanda termasuk ke dalam daftar 10 negara tujuan favorit para pelajar Indonesia. Setidaknya, ada 1.096 pelajar Indonesia yang memilih Belanda sebagai tempat mereka melanjutkan studi. Ada banyak universitas di Belanda yang termasuk di dalam daftar universitas terbaik di dunia. Sistem pembelajaran di kampus Belanda pun memiliki budaya akademik yang interaktif.
Belanda memiliki 4 musim, musim dingin, musim semi, musim panas dan musim gugur. Keempat musim ini masin-masing berlangsung selama 3 bulan.
Rata-rata suhu di Belanda di musim panas, bulan Juli sekitar 20 – 25 derajat Celsius. Sedangkan suhu rata-rata di musim dingin di bulan Januari 0 sampai 10 derajat celsius. Iklim di Belanda termasuk sejuk karena mayoritas tanah daratannya adalah dibawah permukaan laut.
Belanda dikenal dengan negara yang berangin, oleh karena itu, mahasiswa internasional tetap disarankan untuk membawa jaket dan payung di musim panas,
Belanda memiliki zona waktu 6 jam lebih lambat dari Jakarta WIB. Belanda menggunakan Euro sebagai mata uang negara.
- Sistem pendidikan berkualitas
- Tenaga pengajar yang profesional
- Fasilitas pendidikan yang canggih dan lengkap
- Negara kaya akan budaya
- Orang Belanda bisa berbahasa Inggris sebagai bahasa komunikasi
- Letak negara yang strategis
Visa dan Asuransi Kesehatan
Mahasiswa internasional yang ingin belajar di Belanda wajib memiliki student visa. Mahasiswa internasional juga wajib memiliki asuransi kesehatan. Umumnya setiap universitas menyediakan informasi mengenai asurasi kesehatan yang sesuai dengan standar.
Tempat Tinggal
Mahasiswa internasional bisa memilih untuk tinggal di akomodasi yang disediakan universitas atau tinggal di luar kampus. Setiap universitas pada umumnya memiliki rekomendasi website untuk mencari tempat tinggal.
Biaya Hidup
Biaya hidup per bulan di Belanda membutuhkan 800 sampai 1,100 Euro. Biaya ini sudah mencakup akomodasi, makanan dan pengeluaran lainnya.
Tempat Wisata
- Amsterdam
Amsterdam adalah kota yang menyandang status sebagai satu-satunya kota yang berada di bawah permukaan laut. 3 kanal utama di kota Amsterdam mendapatkan status sebagai Situs Warisan Dunia dari UNESCO. Kondisi tersebut pada akhirnya berpadu dengan arsitektur bangunan klasik yang berada di tepian kanal menjadi sebuah pemandangan yang eksotis, nan romantis.
- Taman Bunga Keukenhof
Sebuah tempat yang menyajikan perpaduan taman bunga yang luas, serta pesona kincir angin khas Belanda. Taman Bunga Keukenhof dibangun pada tahun 1949, serta memiliki luas sekitar 32 ha. Taman Bunga Keukenhof menjadi salah-satu taman bunga terbesar di dunia.
- Desa Kinderdijk
Di Desa Kinderdijk inilah terdapat kincir angin tertua di Belanda yang dibangun pada tahun 1740. Sistem kincir angin yang ada di Desa Kinderdijk befungsi untuk menguras air laut, sehingga pada akhirnya menjadi sebuah daratan. Desa Kinderdijk juga mendapatkan status sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.
- Rijksmuseum
Rijksmuseum adalah museum terbesar di Belanda. Banyak macam koleksi lukisan dari para maestro terkenal Belanda dan berbagai negara lain di dunia.
Transportasi
Ada banyak macam jenis transportasi umum yang ada di Belanda. Salah satu transportasi utama adalah kereta, di mana Anda bisa berpergian kemana saja. Selain kereta, tram, bus atau metro juga tersedia.
Mahasiswa internasional disarankan untuk memiliki OV-Chipkaart, kartu yang bisa digunakan saat menaiki transportasi umum. Mahasiswa internasional juga bisa bersepeda karena mayoritas memilih untuk bersepeda kemanapun mereka pergi.
Kerja Paruh Waktu
Mahasiswa internasional bisa bekerja paruh waktu di Belanda 10 jam/minggu. Namun, sebelumnya mahasiswa internasional harus menguru ijin kerja terlebih dahulu. Gaji kerja part-time berkisar dari 6 sampai 10 Euro per jam.
- Navitas University of Twente
- Navitas The Hague University of Applied Sciences
- Studgroup Holland International Study Centre